Laki-laki tersebut keluar dari neraka dengan berjalan, merangkak bahkan terkadang masih di jilati sambaran api neraka!.
Setelah benar-benar menjauh, ia pun menoleh ke arah neraka seraya berkata:
"Maha Suci Allah yang membebaskanku darinya (neraka) dan sesungguhnya tidak ada seorangpun sebelumnya yang pernah mendapat anugerah seperti ini."
Selanjutnya diapun mulai menempuh perjalanan panjang menuju surga.
Setelah berjalan sekian lama, laki-laki itu merasa kepayahan akibat rasa lelah dan haus.
Maka Allah SWT menampakkan kepadanya sebatang pohon yang hijau dan rimbun dengan buah-buahnya yang segar rendah bergelantungan.
Laki-laki itupun berkata:
"Yaa, Allah... dekatkanlah pohon itu sehingga aku dapat memakan buahnya dan meminum airnya."
Mendengar permintaan laki-laki tersebut Allah SWT berfirman:
"Wahai anak adam. Jika Aku kabulkan permintaanmu, apakah engkau tidak akan meminta yang lainnya lagi?!."
"Tidak, Yaa, Allah... aku tidak akan meminta yang lainnya," jawab lelaki tersebut.
Maka Allah SWT mendekatkan pohon buah itu kepadanya sehingga dia dapat berte. duh dan memakan buah serta meminum airnya.
Tidak beberapa lama kemudian saat masih duduk dibawah pohon itu, Allah SWT menampakkan pohon yang lebih rimbun dan lebih lebat buahnya. Lelaki itupun berkata:
"Yaa, Allah... dekatkanlah pohon itu padaku sehingga aku dapat memakan buahnya serta meminum airnya."
Mendengar permintaan lelaki tersebut Allah SWT berfirman:
"Wahai anak adam, tadi engkau berjanji tidak akan meminta apapun lagi. Jika kali ini Aku kabulkan permintaanmu, apakah engkau tidak menghendaki yang lainnya lagi?!."
Lelaki itu dengan yakin berkata:
"Tidak. Yaa, Allah... aku tidak akan meminta yang lainnya."
Kemudian Allah SWT mendekatkan pohon kedua itu sehingga lelaki itu dapat memakan buahnya serta meminum airnya.
Ketika tengah menikmati keteduhan dan kelezatan buah pohon itu, lagi-lagi Allah SWT menampakkan sebatang pohon yang sangat rimbun dan sangat lebat buahnya melebihi kedua pohon sebelumnya.
Lelaki itupun kembali berkata:
"Yaa, Allah... dekatkanlah pohon itu kepadaku hingga aku dapat memakan buahnya serta meminum airnya."
Mendengar permintaan lelaki tersebut Allah SWT berfirman:
"Wahai anak adam. Tadi engkau telah berjanji tidak akan mengajukan permintaan apapun lagi. Jika kali ini Aku kabulkan permintaanmu, apakah engkau sungguh-sungguh tidak akan meminta apapun lagi?!."
"Tidak. Yaa, Allah... aku tidak akan meminta apapun lagi," jawab lelaki itu dengan bersungguh-sungguh.
Maka Allah SWT mendekatkan pohon ketiga itu sehingga lelaki tersebut dapat memakan buahnya serta meminum airnya.
Ketika tengah menikmati keteduhan dan kelezatan pohon itu, Allah SWT menampakkan kepada lelaki itu pemandangan surga dan sorak-sorai penduduknya.
Lelaki itupun berkata:
"Yaa, Allah... masukkanlah aku kedalam surga-Mu itu."
Mendengar permintaan lelaki tersebut Allah SWT berfirman:
"Wahai anak adam, ada apa denganmu?.Semula engkau telah berjanji untuk tidak meminta apapun lagi setelah Aku kabulkan keinginanmu. Apakah engkau belum juga merasa cukup bila aku berikan kepada dirimu surga seluas dunia dan sepuluh lagi yang serupa dengannya?!."
Lelaki itupun menjawab:
"Yaa, Allah... apakah Engkau tengah memperolok-olokku?, sedangkan Engkau adalah Tuhan seru sekalian alam ?!."
Akibat jawaban lelaki tersebut, bergetarlah seluruh 'Arsy karena tawa Tuhan !!.
1. Kisah diatas diatas diambil dari hadits riwayat Muslim dari Abdullah bin Mas'ud ra.
2. Nama lelaki tersebut tidak diketahui. Menurut sebagian riwayat, penduduk surga menjulukinya "Jannatin" yang berarti orang terakhir yang masuk surga.
3. Penduduk surga sering berkata kepadanya: "Wahai, Jannatin... ceritakan kepada kami, kisahmu yang mampu membuat Tuhan tertawa!."
4. Menurut riwayat, jarak antara surga dan neraka 40 tahun perjalanan. Jika satu hari di surga sama dengan 1000 hari di bumi, maka jarak surga dan neraka itu kalau di dunia harus ditempuh selama lebih kurang 14,600.000 hari!!.
5. Saat mendengar hadits ini, sahabat Ummar bin Khattab ra langsung berkata: "Aduhai, sungguh aku amat berharap, akulah laki-laki tersebut!."
6. Maksud Ummar berkata begitu karena jika ia adalah laki-laki tersebut maka berarti dia bisa dipastikan masuk ke dalam surga meskipun yang paling terakhir. Sungguh satu kerendah hatian yang amat mengagumkan dari seorang Ummar bin Khattab ra, padahal dia termasuk kedalam kelompok 10 orang sahabat yang sudah dijamin Allah SWT masuk surga!.
7. Kerendah hatian Umar ra itu (yang sudah dijamin Allah SWT masuk surga) sungguh sangat berbanding terbalik dengan sikap sekelompok orang saat ini yang mengklaim yakin pasti masuk surga, padahal sedikitpun tidak ada jaminan dari Tuhan dan bahkan semakin menjadi-jadi kedunguannya dengan berlagak seperti calo yang membagi-bagikan tiket ke surga demi sesuatu tujuan keuntungan duniawi!!.
2. Nama lelaki tersebut tidak diketahui. Menurut sebagian riwayat, penduduk surga menjulukinya "Jannatin" yang berarti orang terakhir yang masuk surga.
3. Penduduk surga sering berkata kepadanya: "Wahai, Jannatin... ceritakan kepada kami, kisahmu yang mampu membuat Tuhan tertawa!."
4. Menurut riwayat, jarak antara surga dan neraka 40 tahun perjalanan. Jika satu hari di surga sama dengan 1000 hari di bumi, maka jarak surga dan neraka itu kalau di dunia harus ditempuh selama lebih kurang 14,600.000 hari!!.
5. Saat mendengar hadits ini, sahabat Ummar bin Khattab ra langsung berkata: "Aduhai, sungguh aku amat berharap, akulah laki-laki tersebut!."
6. Maksud Ummar berkata begitu karena jika ia adalah laki-laki tersebut maka berarti dia bisa dipastikan masuk ke dalam surga meskipun yang paling terakhir. Sungguh satu kerendah hatian yang amat mengagumkan dari seorang Ummar bin Khattab ra, padahal dia termasuk kedalam kelompok 10 orang sahabat yang sudah dijamin Allah SWT masuk surga!.
7. Kerendah hatian Umar ra itu (yang sudah dijamin Allah SWT masuk surga) sungguh sangat berbanding terbalik dengan sikap sekelompok orang saat ini yang mengklaim yakin pasti masuk surga, padahal sedikitpun tidak ada jaminan dari Tuhan dan bahkan semakin menjadi-jadi kedunguannya dengan berlagak seperti calo yang membagi-bagikan tiket ke surga demi sesuatu tujuan keuntungan duniawi!!.
Maaf, hanya komentar relevan yang akan ditampilkan. Komentar sampah atau link judi online atau iklan ilegal akan kami blokir/hapus.
0Komentar
Maaf, Hanya komentar relevan yang akan ditampilkan. Komentar sampah atau link iklan ilegal akan kami hapus. Terima kasih. (Admin)